Perbankan Diminta Terapkan SDGs Dalam Investasi

10 Maret 2016

Koalisi Responsibank Indonesia meminta lembaga perbankan aktif dalam menerapkan Sustainable Development Goals (SDGs) dalam kebijakan investasinya.

 
Rotua Tampubolon, perwakilan koalisi, menuturkan pendekatan pembangunan berkelanjutan telah menjadi arus utama di tataran global. Oleh karena itu, sambungnya, bank pun dapat menerapkan SDGs dalam implementasi kebijakannya.
 
"Institusi keuangan, terutama bank, dapat memiliki andil besar untuk mewujudkan SDGs melalui kebijakan investasi mereka," kata Rotua dalam rilis di Jakarta, Kamis (10/3/2016).
 
Dia memaparkan bank harus memiliki kebijakan kredit dan investasi yang mengusung paradigma berkelanjutan dan bertanggung jawab secara sosial serta lingkungan. Apalagi, sambungnya, OJK kini sudah menerbitkan Roadmap Keuangan Berkelanjutan sebagai panduan.
Sumber: bisnis.com